Kegiatan yang sementara disusun oleh SAINS CLUB SDN 01 Baruga adalah FGD Keseimbangan Ekosistem, kegiatan ini akan dilaksanakan dengan kerja sama antara Mahasiswa PGSD FKIP UHO Angkatan 2011, dengan menyusun tema "Aku dan Lingkunganku"
Tujuan kegiatan ini adalah untuk memperkenalkan seperti apa bentuk keseimbangan lingkungan, selain itu memberikan wawasan kepada peserta didik akan pentingnya menjaga keseimbangan ekosistem terutama yang ada di kota Kendari.
Waktu pelaksanaan kegiatan ini sementara dibahas oleh anggota SC, menurut Pembina SC kegiatan akan dilaksanakan setelah Ulangan Tengah Semester (UTS) Berakhir. harapan semoga kegiatan ini nanti dapat berjalan dengan baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar